MIE ACEH SI DUL
Rumah makan yang terletak di kawasan Ragunan ini merupakan salah satu rumah makan yang murah dan lezat. Dengan Mie Aceh dan Roti Cane sebagi menu andalan, Mie Aceh si Dul layak untuk dijajaki citarasanya.
Berikut merupakan daftar menu yang ada di Mie Aceh si Dul. Bisa dilihat bahwa harga yang tertera sangat terjangkau. dengan uang sebesar Rp20.000,00 sudah bisa menikmati mie goreng dan teh tarik hangat. Menarik bukan?
Rp 13k
Ini dia menu utama yang menjadi andalan rumah makan Si Dul, yaitu; MIE ACEH. Di dalam hidangan mie aceh itu sendiri terdapat toge, potongan daging, irisan tomat dan kol. Citarasa rempah-rempah khas Melayu membuat lidah tidak bisa menolak akan nikmatnya. Sensasi pedas yang diberikan dari mie-nya sendiri pun pas dan makin membuat yang memakannya bersemangat dan terus melahapnya lagi. Ditambah lagi dengan potongan bawang merah segar dan irisan timun yang membuat sensasi yang menyegarkan ditengah rasa gurih dan pedas yang diberikan mie aceh itu sendiri merupakan perpaduan pas dan cocok. Apabila masih belum terasa pedas, bisa juga ditambahkan cabe rawit hijau yang disediakan bersama dengan potongan timun, bawang merah dan emping.
Rp 7k
Minuman spesial di rumah makan ini adalah TEH TARIK. Pada umumnya rasa teh tarik sama saja, hanya saja ada sensasi yang berbeda di kedai Si Dul ini. Rasa manis yang pas diberikan oleh susu dan juga rasa segar dan aroma teh yang nikmat memberikan rasa segar di mulut untuk melepas dahaga. Tidak hanya itu saja, kita bisa melihat bagaimana minuman ini dapat disajikan secara langsung oleh kokinya.
Rp 15k
Ingin mencicipi camilan enak yang khas di kedai ini? Ada ROTI CANE yang bisa menjadi pilihan kalian. Roti Cane berisinya keju susu ini memberikan citarasa smoky di rotinya dan menambahkan kesan gurih. Rasa gurih dari roti yang dibalut dengan parutan keju yang melimpah menambah selera untuk dicicipi. Tidak hanya itu saja, susu kental manis yang diberikan pun menghiasi roti cane itu sehingga ada perpaduan yang nikmat dari keju dan susu kental manis itu sendiri. Di dalam mulut membuat adanya paduan gurih yang lembut dan ada sensasi renyah yang diberikan roti dan juga ada rasa manis yang membalur roti tersebut.
Location:
Jl. Cilandak KKO Raya (Pujasera Sebelah Cilandak Mall / tempat parkir motor sebelah Cilandak Mall)
Cilandak, Jakarta Selatan
Public transport:
Dari terminal Pasar Minggu
naik angkot D61 (biru) - turun di Cilandak Mall
Dari arah Halte Transjakarta Dukuh Atas
Tj Dukuh Atas - Ragunan - turun di halte Pertanian - naik angkot D61 (biru) - turun di Cilandak Mall
Dari terminal Blok M
naik kopaja 605 (Blok M-Kemang-Ragunan) - turun di Cilandak Mall
Dari Ragunan
naik angkot S-12C (merah) - turun di pertigaan Paso - naik angkot D61 (biru) - turun di Cilandak Mall
Dari Pondok Labu
naik angkot D61 (biru) - turun di Cilandak Mall
0 comments:
Post a Comment